Blog

Beragam Objek Wisata di Tidung Island

Pulau Tidung

Pulau Tidung mungkin belum banyak dikenal orang. Salah satu pulau di kawasan Kepulauan Seribu ini mneyimpan banyak keindahan dan juga pesona yang wajib dijelajahi traveler. Pulau ini dikenal dengan jembatan cintanya yang menghubungkan antara dua pulau. Selain itu, masih banyak lokasi wisata menarik lainnya di pulau ini.

Objek Wisata di Pulau Tidung

Pulau Tidung

Pulau yang bisa ditempuh selama 3 jam perjalanan dari Pelabuhan Maura Angke ini menjadi favorit banyak warga Jakarta dan sekitarnya. Inilah pulau yang menjadi pelarian saat tubuh memutuhkan refresing dan liburan. Sebelum menyambangi pulau ini, maka lihat dulu objek wisata mana saja yang harus dikunjungi ketika berada di sana :

Agrowisata di pulau

Pulau Tidung

Objek wisata ini menjadi alternatif liburan bersama keluarga yang sifatnya edukatif. Keistimewaan ketika di objek wisata ini adalah ada area jogging treck dengan pemandangan alam yang indah dan sangat dekat dengan alam.

Saung Cemara Kasih

Pulau Tidung

Saung yang populer di kawasan wisata ini ada di sebelah timur pulau. Lokasinya dekat dengan objek wisata lain, jadi bsia ditempuh dengan berjalan kkai saja. Pengunjung juga bisa memakai sepeda sebagai alternatif agar tidak terlalu lelah.

Di sini ada pemandangan yang indah. Bukan hanya pohon dna hutan saja, namun juga ada pemandangan berupa hamparan laut yang indah dan bisa bermain air di dalamnya pada lautan dangkal.

Pantai Tanjung Timur dan Barat

Pulau Tidung

Lokasi wisata ini menjadi alternatif bagi yang ingin berwisata dengan lebih tenang karena lokasinya tidak terlalu ramai. Di sini banyak pula ditemui penginapan-penginapan yang menjadi tempat istirahat pengunjung yang datang.

Bukan hanya lautnya yang indah. Ada pemandangan matahari terbenam yang memukau bagi yang ingin menantinya. Selagi menunggu, maka bisa mengisi hari dengan snorkeling untuk melihat keindahan dalam air yang penuh dengan kehidupan laut.

Pantai Saung Perawan

Pulau Tidung

Suasana yang tersaji di lokasi wisata ini adalah teduh dan sejuk. Hal ini dikarenakan banyak ditemui pepohonan yang rindang. Pemandangan dan suasana ini ditambah lagi dengan adanya saung bambu yang dipakai sebagai tempat istirahat wisatawan yang datang.

Jika merasa lapar, jangan lewatkan untuk mencicipi kuliner di pulau ini. Agar lebih romantis dan berkesan lebih hangat maka bisa menikmati  kuliner ini di tepi pantai dengan semua keindahannya.

Taman Nasional Bawah Laut Kepulauan Seribu

Pulau Tidung

Pulau ini masuk ke dalam komplek wisata Kepulauan Seribu. Jadi sempatkan diri untuk berkunjung ke taman Nasional Bawah Laut yang populer  ini. Di sini, wisatawan bisa menikmati berbagai olahraga air, diving untuk melihat terumbu karang dan juga snorkeling.

Wisata Lain di Dekat Tidung Island

Pulau Tidung

Salah satu hal yang menarik ketika berkunjung ke pulau ini adalah adanya komplek wisata lain yang jaraknya dekat. Ada banyak pulau-pulau di sekitarnya yang kayak untuk dikunjungi. Sebut saja Pulau Harapan, Pulau Pramuka, Pulau Pari, dan Pulau Payung.

Jadi, berwisata ke pulau ini cukup memuaskan. Ada hutan, pantai, dunia bawah laut dan wisata pulau yang khas dan unik. Apalagai, wisata di sini tidaklah mahal. Agar lebih hemat maka bisa memakai travel agent yang terpercaya. Bagi backpaker pun bisa memilih lokasi ini untuk liburan yang ekonomis.

Pantai Tidung menjadi pilihan wisata banyak orang. Pastikan untuk membawa teman, rekan kerja maupun keluarga untuk menikmati semua sajian yang diberikan oleh pulau tidung.


Paket Tour Belitung
Jl. Hayati Mahim No.36, RT.32/RW.13, Pangkal Lalang,
Tj. Pandan, Kabupaten Belitung, Kepulauan Bangka Belitung 33414
info@pakettourbelitung.net
(0812) 7436 7473, 081910018255, 081949255430
Line : belitungcantiktravel

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *