Rasanya, semua orang sudah kenal dengan Ahok (Basuki Tjahaja Purnama). Mantan gubernur DKI Jakarta ini ternyata memiliki jejak kisahnya di Belitung Timur. Saat ini kita bisa melihat, Rumah Ahok telah menjadi tempat wisata di Belitung Timur.
Di tempat wisata ini, bukan hanya alam sekitar tempat wisata rumah sang mantan Gubernur DKI yang menarik. Namun wisatawan juga bisa mencicipi aneka makanan khas yang melegenda di Belitung.
Rumah Ahok sebagai Tempat Wisata
Dengan popularitas Ahok di Indonesia, ternyata banyak yang penasaran, dimana Rumah pejabat negara tersebut di Belitung. Akhirnya lama kelamaan kampung Ahok dibuka untuk umum sebagai tempat wisata. Di sinilah, banyak orang yang bisa melihat rumah sang mantan Gubernur DKI yang asri.
Bukan hanya berfoto bersama di depan rumah Ahok, namun pengunjung juga bisa berfoto bersama keluarga Ahok. Tentunya hal ini terjadi jika beruntung bisa menemui anggota keluarganya di rumah tersebut.
Sebenarnya, rumah yang ada di kampung Ahok tersebut ialah rumah tiruan yang dibangun oleh adik Ahok. Dan kini telah ramai menjadi destinasi wisata.
Untuk menuju kesana, hanya butuh sekitar satu jam dari Tanjung Pandan, ibukota Belitung. Lokasi tepatnya ialah di Manggar dan cukup mudah dijangkau.
Apa Yang Menarik Di Kampung Ahok?
Rumah panggung khas Belitung bisa menjadi suguhan menarik bagi wisatawan. Berfoto pun tak boleh dilewatkan di sini. Rumah ini dibuat dari kayu berwarna coklat yang kental dengan alam. Sementara di dalam rumah, akan ada berbagai perabot rumah tangga pada umumnya.
Foto-foto kebersamaan Ahok dan keluarga juga bisa dinikmati di sini. Lengkap pula dengan karikatur Ahok yang dibuat khusus.
Jajanan Khas Belitung Di Kampung Ahok
Selain bisa menikmati asrinya rumah dan juga bangunan tradisionalnya, pengunjung juga tak boleh melewatkan mencicipi kuliner khas Belitung. Di kawasan Kampung Ahok, pengunjung bisa mencoba berbagai camilan, seperti:
- Kue basah
- Kue kering
- Keripik
- Keikian
- Tek wan
- Gangan
- Kerupuk ikan
Hampir semua jajanan dan makanan kahs tersebut terbuat dan berbahan ikan. Kenapa demikian? Karena jenis bahan ikan ini mudah ditemui di Belitung. Lokasinya yang dekat dengan pantai membuat produksi ikan melimpah dan diolah menjadi makanan yang lezat.
Jika tak mau ketinggalan mencicipi makanan yang sehat dan enak tersebut, maka sertakan wisata ke rumah Ahok sebagai destinasi wisata saat liburan nanti. Pastinya akan seru dan menyenangkan. Apalagi jika bersma orang-orang yang kita sayangi.
Souvenir Dari Kampung Ahok
Tak cukup dengan kuliner dan foto-foto saja, saat berkunjung ke kampung Ahok, maka wisatawan wajib membeli aksesorisnya. Barang yang bisa dibeli di kawasan wisata ini adalah:
- Batik simpor
- Magnet kulkas
- Gantungan kunci
Khusus batik Simpor merupakan batik khas pulau Belitung. Motifnya berasal dari kopi manga yang populer di Belitung. Sedangkan warnanya ialah dari bahan alami sehingga lebih disukai wisatawan.
Selain itu, pengunjung bisa pula belajar membuat batik. Tentunya bisa menyajikan pengalaman seru dan tak terlupakan di sini.
Jika sudah lelah di kampung Ahok, maka wisatawan bisa menlanjutkan perjalanan ke tempat wisata lain, karena ada berbagai keseruan di Belitung yang pantas untuk dinikmati.
Berwisata ke Kampung Ahok bersama Belitung Cantik
Ada banyak cara untuk menikmati wisata yang menyenangkan. Salah satunya ialah dengan memakai tour & travel agent. Inilah cara paling seru, karena ada guide yang profeisonal dan pengalaman yang membantu Anda. Waktu berlibur yang berharga tak akan terbuang sia-sia dan bingung mau pergi kemana.
Line : belitungcantiktravel